Pengukuhan Anggota Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) periode 2023-2026
Rektor Institut Kesenian Jakarta, Dr. Indah Tjahjawulan, M.Sn. turut mendampingi Pj. Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dalam agenda acara Pengukuhan Anggota Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) periode 2023 – 2026, bertempat di Balairung, Balai Kota DKI Jakarta pagi tadi (22/9).
Dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Iwan Henry Wardhana beserta jajaran, pengukuhan tersebut disahkan merujuk Keputusan Gubernur Nomor 498 Tahun 2023 tentang Susunan Anggota Dewan Kesenian Jakarta Masa Bakti Tahun 2023-2026, Dewan Kesenian Jakarta terdiri dari 30 anggota yang terbagi menjadi 6 komite, yaitu Komite Teater (5 orang), Komite Seni Rupa (5 orang), Komite Sastra (5 orang), Komite Tari (5 orang), Komite Musik (5 orang), Komite Film (5 orang).
Pengukuhan ini diharapkan dapat mendukung dan merangkul semua seniman di Jakarta dan terus menciptakan program dan karya seni yang mampu mengangkat citra Jakarta sebagai kota Budaya berskala global serta membawa semangat baru yang nantinya berdampak dalam kemajuan kesenian dan kebudayaan di DKI Jakarta.
Selamat atas pengukuhan anggota DKJ periode 2023 – 2026, semoga amanah dalam melaksanakan tugas