Film Karya Mahasiswa IKJ di Austin, Texas
Film Pendek CERITA KELUARGA (FAMILY STORY), film karya mahasiswa Fakultas Film dan Televisi (FFTV) Institut Kesenian Jakarta, terpilih mewakili Indonesia di Festival Film Internasional The Austin Asian American Film Festival (AAAFF) 2020 di Austin, Texas, Amerika Serikat. Film pendek ini adalah karya Tugas Akhir dari : Rendro Aryo (Sutradara & Penulis), Rio Nandono Baskoro (Produser), Satria Syuhada (Penulis Skenario) dan Iqbal Kausar (Penata Suara).
Dibintangi para dosen program studi Teater Fakultas Seni Pertunjukan IKJ (Hestu Wreda, Damar Rizal Marzuki) dan lainnya, “Film ini bercerita tentang seorang ayah yang kalah dalam persaingan hidup di Jakarta. Dia putuskan untuk membawa keluarganya pulang kampung di Lampung,” demikian tutur Hestu Wredayanto, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FSP yang memerankan sang ayah.