Top
  /     /   Dosen IKJ

Betawi: Film, Teater, Musik, dan Budaya Lebaran

Bulan Maret ini menjadi bulan istimewa karena menjadi peringatan Hari Film Indonesia, Musik Nasional, dan Hari Teater Sedunia.
Selain itu, tidak lama lagi kita akan merayakan Lebaran yang merupakan peristiwa budaya tidak hanya bagi umat Islam, melainkan semua masyarakat. Sementara itu, Jakarta dalam hal ini menyoroti Betawi menjadi salah satu tempat lahir dan berkembangnya fenomena Urbanitas, termasuk yang tidak dapat dihindarkan adalah perdebatan tentang budaya tradisi yang asli dan budaya luar.
Lalu bagaimana bila sifat budaya itu sendiri yang memang selalu berdinamika dan berkontak dengan budaya lainnya? Apakah perdebatan tentang budaya asli dan budaya luar seharusnya tidak menjadi perdebatan lagi dan diterima sebagai bentuk ekspresi-ekspresi baru yang menjadi populer?
Dalam menanggapi hal tersebut, Bidang Riset, Inovasi, dan PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) Institut Kesenian Jakarta kembali menggelar SERI MINI SEMINAR 2022 bertajuk Betawi: Film, Teater, Musik, dan Budaya Lebaran.
Pemateri:
Dr. Syaiful Amri, M.M.
Pri Ario Damar, M.Sn., DELF
Moderator:
DJ. Dimas Phetorant, S.Sn., M.Pd.
Catat waktunya:
Rabu, 30 Maret 2022
Pukul 14:00-15:30 WIB
Virtual Google Meet https://bit.ly/meetingofmindsikj
Live – Youtube Channel Riset, Inovasi & PkM IKJ
Free E-Sertifikat
Sebarkan :
Daftar News